
Mamuju, Potretrakyat.com; – Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke – 77 tahun 2023, Polresta Mamuju kembali menggelar Anjangsana dengan membagikan paket sembako kepada purnawirawan dan warakauri kurang mampu di kota Mamuju. Selasa (20/6/2023).
Anjangsana yang dilakukan Polresta Mamuju dipimpin oleh Wakapolresta Mamuju AKBP Arianto didampingi Kabag Log Kompol Syamsurijal dengan sasaran rumah keluarga purnawirawan Bripka I Made Darsana dan I Wayan Supatra.
Kegiatan Anjangsana ini adalah rangkaian Hari Bhayangkara ke 77 yang bertajuk Polri Presisi Untuk Negeri Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju.
Saat ditemui diruang kerjanya Kapolresta mamuju Kombes Pol Iskandar mengatakan kegiatan ini merupakan sebagai bentuk perhatian dan kepedulian Polri dalam membantu meringankan beban para purnawirawan sekaligus sebagai sarana dalam meningkatkan hubungan silaturahmi
Lanjutnya, Alhamdulilah kegiatan ini sengaja dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat.
Mewakili keluarga purnawirawan I Made Darsana mengucapkan terimakasih kepada Polri khususnya Polresta Mamuju yang telah memberikan bantuan mereka.
“Semoga kegiatan kemanusiaan seperti ini bisa terus dilaksanakan untuk membantu masyarakat kecil seperti kami, terimakasih banyak Bapak-bapak Polisi,” ucapnya.
“Semoga apa yang kami lakukan dapat bermanfaat dan menjadi berkah bagi kita semua serta dapat menghilangkan stigma buruk yang menempel pada Polri untuk meraih kembali kepercayaan masyarakat,” Tutup Kapolresta Mamuju Kombes Pol Iskandar.
Sumber: Humas Polresta Mamuju
Editor: Judistira